Kamis, 23 Desember 2010

Buat apa Dendam?

Memang punya rasa dendam itu tidak enak. Hati ini seperti ngilu tertusuk pisau yang tak bisa dicabut. Apalagi jika kita diingatkan sesuatu oleh hal yang membuat rasa dendam itu kembali datang. Serasa semakin dalam pisau itu menusuk

Ya begitulah jika rasa dendam sudah mendarah daging. Mungkin takkan bisa dihilangkan. Tapi mungkin bisa diobati rasa dendam dengan rasa damai saat 'disulut' kembali rasa dendam tersebut. Kita bisa melakukan hal yang baik, ataupun berpositif thinking. Selain itu alihkan perhatian dengan mimpi - mimpi kita yang lain. Misalnya, saat kita mempunyai kita kepada perebut pacar kita. Sebaiknya kita mengalihkan dengan mimpi kita untuk meraih kesuksesan. Karena setelah kesuksesan tercapai, otomatis sang lawan jenis pun tertarik untuk menjadi pacar kita, dan bisa saja dia lebih baik daripada pacar kita yang telah direbut itu.

Intinya, kita harus memaafkan kejadian di masa lalu. Tetapi jadikan pelajaran yang tak terlupakan agar kita tidak mengulangi kesalahan yang sama pada masa yang akan datang. 

"FORGIVE BUT DON'T FORGET"

Tidak ada komentar: